Disain Grafis, Tips dan Triks

Membuat Gigi Bertaring Seperti Vampire Dengan Photoshop

Postingan kali ini mengenai cara manipulasi gigi menjadi gigi bertaring menggunakan photoshop. Untuk membuat gigi biasa menjadi gigi taring seperti drakula / vampire caranya mudah sekali. Kalau melihat gigi bertaring pasti akan ingat dengan tontonan di televisi setiap malam jum'at yang acaranya film hantu. Anda pasti sering melihat vampire di televisi dimana kerjanya kalau malam mencari mangsa dengan menghisap darah dengan giginya yang bertaring, hi seram. Udah ah sekarang simak aja tutorial photoshop tetang cara bikin gigi bertaring menggunakan photoshop dibawah ini.

Langkah Membuat Gigi Taring dengan Photoshop :
1. Buka adobe photoshop
2. Buka gambar gigi yang akan diberi taring seperti contoh dibawah ini

Membuat Gigi Taring Dengan Photoshop


3. Saya menggunakan Pen Tool untuk menyeleksi gigi

Membuat Gigi Taring Dengan Photoshop


4. Dan cara mnyeleksi gigi untuk dibuat bertaring seperti dibawah ini

Membuat Gigi Taring Dengan Photoshop


5. Sekarang pilih Clone Stamp Tool untuk tahap memperpanjang gigi agar bertaring

Membuat Gigi Taring Dengan Photoshop


6. Dengan klik Clone Stamp Tool untuk memperpanjang gigi caranya tekan ALT di keyboard lalu klik dengan mouse pada area gigi lalu lepaskan ALT dan klik mouse ke gigi yang sudah diseleksi.

Membuat Gigi Taring Dengan Photoshop


Begitulah cara membuat gigi taring menggunakan photoshop, semoga tutorial ini bermanfaat.